Menguasai permainan gitar membutuhkan pemahaman cukup seputar teknik dasar gitar. Dengan menerapkan berbagai teknik dasar tersebut, Anda bisa mendapatkan permainan gitar yang rapi dan enak didengar. Lalu apa saja teknik-teknik gitar dasar tersebut? Cari tahu pada pembahasan berikut ini.
Apa Saja Teknik Dasar Gitar yang Wajib Dikuasai?
Sebagai salah satu instrumen yang paling umum, gitar dipelajari oleh banyak orang. Sebagai pelatih gitar, saya selalu fokus terlebih dahulu mengajar teknik-teknik dasar sebelum yang lebih kompleks. Beberapa orang terutama mungkin menganggap teknik dasar ini tidak mudah dilakukan.
Tapi mereka mungkin belum memahami dengan baik bagaimana cara terbaik melakukannya. Semakin banyak teknik yang dipelajari, akan semakin optimal gaya permainan gitar Anda. Yuk cari tahu apa saja teknik dasar bermain gitar yang perlu Anda kuasai:
1. Menggenjreng senar gitar atau strumming
Untuk berlatih strumming, Anda bisa mulai dengan memukul seluruh senar gitar ke arah bawah. Gunakan jari telunjuk atau jari tengah, bisa salah satu atau keduanya sekaligus. Sebenarnya Anda bisa memakai seluruh jari selain jari jempol untuk melakukan strumming, tapi untuk awal-awal, pakai satu jari saja.
Jika downstroke itu ke bawah, ada juga upstroke yang memukul senar gitar ke arah atas. Untuk melakukan upstroke, Anda bisa gunakan jari jempol. Setelah terbiasa dengan keduanya, Anda bisa kombinasikan atau mencoba pola-pola genjrengan.
2. Memetik senar gitar (alternate, economy dan fingerpicking)
Alternate picking yaitu memetik senar antar downstroke & upstroke bergantian. Picking bisa meningkatkan kemampuan kamu dari segi ketepatan dan kecepatan. Picking bisa dibilang bermain not atau senar satu-satu sehingga berbeda dengan strumming yang secara bersamaan.
Selain alternate, ada juga teknik economy picking yang fokus pada gabungan gerakan petikan bawah dan atas yang efisien. Ada pun fingerpicking yang berarti memakai jari Anda untuk memetik tanpa memakai pick.
Anda bisa coba salah satu teknik seperti Travis Picking untuk mempelajari fingerpicking ini. Travis Picking berarti jempol Anda memetik bass lalu jari lain memetik senar lain (senar melodi).
3. Teknik bending
Apa itu bending? Inilah teknik dasar gitar lainnya yang menaikkan maupun menurunkan senar sembari di petik. Tergantung dari senar yang digunakan, bending bisa dilakukan dengan mudah atau susah.
Bending yang mudah adalah bending dengan senar yang fleksibel hingga bisa mencapai satu nada lebih tinggi. Misal dari C ke D pada satu fret yang sama. Tapi karena kondisi senar yang kurang ideal, Anda mungkin hanya bisa bending ke setengah nada lebih atas misal C ke C#.
Cara melakukan bending yaitu mulai dengan memetik senar di not tertentu pada fret tertentu lalu tarik senar ke atas. Saat melakukan bending, coba perhatikan perubahan nadanya yang menaik. Latihan bending bukan hanya bisa memodifikasi nada tapi bisa melatih kekuatan jari Anda juga.
Saat awal belajar bending, Anda bisa gunakan dua jari secara bersamaan agar lebih besar sumber kekuatannya. Umumnya, bending lebih sering diterapkan pada permainan solo gitar.
4. Teknik slide
Slide berarti pergeseran jari ketika bermain gitar dari not tertentu ke not lain. Melakukan slide bisa antara memajukan (nada lebih tinggi) maupun memundurkan jari (nada lebih rendah). Lalu apa manfaat dari teknik ini?
Anda bisa mendapatkan permainan gitar yang lebih dinamis dan halus. Saat melakukan slide, pastikan jari Anda tetap kuat dari satu fret ke fret lain agar nadanya keluar optimal. Jika ingin belajar gitar sebagai pemula, setidaknya pelajari beberapa teknik dasar di atas.
Tips Dasar Belajar Gitar yang Penting Lainnya
Bukan hanya menguasai teknik dasar gitar saja, ada beberapa hal penting lain yang bisa membuat Anda menguasai permainan gitar. Tanpa hal-hal berikut, Anda tidak bisa mengoptimalkan permainan gitar Anda.
1. Menyesuaikan nada senar gitar/menyetem gitar
Tanpa distem, senar gitar tidak bisa mengeluarkan nada yang harmonis dan enak didengar. Sebelum nada fals keluar dari gitar Anda, coba siapkan tuner untuk melakukan stem. Sebenarnya Anda bisa tuning dengan mendengarkan sendiri tapi setidaknya akan lebih mudah saat satu senar sudah benar nadanya.
Pastikan senar 1 atau 6 memiliki nada E (senar 1 nada E tinggi dan senar 6 nada E rendah). Setelah itu Anda tidak cukup menyesuaikan dengan trik berikut:
– Senar 1 = Senar 2 di fret 5
– Senar 2 = Senar 3 di fret 4
– Senar 3 = Senar 4 di fret 5
– Senar 4 = Senar 5 di fret 5
– Senar 5 = Senar 6 di fret 5
– Senar 6 = Sama dengan senar 1, hanya berbeda oktaf. Senar 6 punya nada lebih rendah 1 oktaf dari senar 1.
Tapi agar lebih mudah, Anda bisa andalkan tuner elektronik yang bisa didapat di toko-toko gitar terdekat atau toko online. Ada pun aplikasi tuner yang bisa diakses melalui gadget Anda, pastikan beri akses ke mikrofon untuk bisa menggunakannya.
2. Belajar kunci-kunci dasar gitar
Jika Anda sudah menguasai teknik dasar gitar strum dan petikan, Anda bisa pelajari kunci-kunci dasar. Pelajari mulai dari kunci C berurutan sampai kunci B. Beberapa kunci dasar mungkin butuh usaha lebih besar untuk dipelajari seperti kunci B dan F.
Saat belajar kunci dasar, Anda perlu memperhatikan penempatan jari yang tepat. Setelah belajar kunci dasar, kuasai perpindahan antar chord. Coba secara perlahan berganti chord lalu percepat.
3. Awali dengan lagu-lagu simple
Tidak perlu langsung belajar lagu kompleks meski lagu itu Anda sukai. Cobalah lagu-lagu sederhana terlebih dahulu untuk awal belajar gitar. Lagu yang ideal dipelajari untuk awal belajar gitar yaitu yang jenis chord-nya tidak terlalu banyak.
Kalau Anda sudah cukup belajar lagu tersebut, coba mainkan bersama dengan audio lagu aslinya. Mempelajari teknik dasar gitar berarti bisa membuat Anda lebih mudah menguasai permainan gitar yang optimal.
FAQ
- Apa saja teknik dasar bermain gitar?
Cukup beragam teknik dasar yang dilakukan gitaris, beberapa mudah dilakukan serta dipelajari dan lainnya butuh latihan lebih intens. Teknik dasar tersebut termasuk strumming (genjreng), picking, bending, pull off, hammer on, tapping dan sebagainya. - Kunci dasar gitar apa saja?
Belajar gitar harus memahami kunci-kunci dasarnya, kunci dasar pada instrumen gitar termasuk kunci A sampai G. Pelajari kunci dasar tersebut versi mayor maupun minor. - Bisakah belajar gitar secara otodidak?
Untuk belajar gitar, Anda bisa melakukan pembelajaran otodidak meski tidak bisa mahir begitu saja secara singkat. Awali dengan latihan dasar sampai tingkat yang lebih kompleks dan lakukan latihan secara rutin. - Apa saja langkah awal bermain gitar?
Pelajari bagaimana penempatan jari tangan yang tepat, menguasai teknik dasar gitar dan pelajari chord-chord dasar dari A-G (mayor & minor). Anda bisa mulai berlatih dengan lagu-lagu simple dengan kunci yang mudah.